Minggu, 18 Agustus 2013

Apakah FanFiction itu?

 Assalamu'alaikum , Anyeong redears...^^
kali ini aku mau nge share tentang fanficion,,
oke ^^

~~~Happy Reading~~~


Fanfiction atau Fanfic/FF merupakan karya fiksi orisinal yang didasarkan pada tokoh-tokoh dan atau lokasi serta situasi yang diambil dari suatu karya asli (film, buku, video game, dll) yang mempunyai hak cipta. Meskipun fanfic berisikan tokoh, lokasi, serta situasi yang diambil dari karya asli, tetapi penulis fanfic tidak memiliki hak hukum, dalam hal ini hak cipta, atas tokoh, maupun lokasi/situasi tsb.
Biasanya penggemar atau fans menulis fiksi tersebut untuk mewujudkan gagasannya tentang para tokoh dan atau situasi dari karya asli, yang tidakk diwujudkan oleh penulis aslinya.
Lebih jauh lagi, biasanya motivasi para penulis fanfic ini adalah untuk kepuasan batin belaka, sama sekali tidak ada motivasi komersil.

APA GENRE FANFICTION-MU?


Genre adalah kategori fanfiction. Ada beberapa genre dan perbedaan istilah yang digunakan. Nah, di bawah ini beberapa genre yang sering digunakan dalam Korean fanfiction.

Action/Adventure: FF yang berisi kisah petualangan tokohnya, dengan kemungkinan adegan perkelahian/pertempuran.

Alternate Universe: Situasi yang berbeda dengan yang dibangun dalam canon-nya/kehidupan sebenarnya/cerita aslinya. (Di EXO fanfiction kita sering mendengar istilah Mama!AU, artinya situasi FF yang digunakan sama seperti yang ada dalam MV Mama. Contohnya FF Zodiac by black_goose & umberela).


Angst: FF yang melibatkan tingkat kecemasan tinggi dengan permainan emosional, fisik dan mental yang membuat pembacanya dapat merasakan perasan yang sesak dan dapat menitikkan air mata. Biasanya berakhir sad ending.

Band Fic: FF yang yang memfokuskan pada keseluruhan grup tokoh (biasanya dalam fanfiction boy band atau girl band).

Bromance: FF dimana tokoh laki-laki menunjukkan sifat kasih sayang kepada tokoh laki-laki lainnya (biasanya sebagai pasangan), tapi berbeda dengan Incest yang melibatkan pasangan saudara sedarah.

Brothership: FF yang menceritakan tentang hubungan tokoh laki-laki dengan tokoh laki-laki lainnya sebagai kakak atau adik .

Comedy/Humor: FF yang mengandung unsur komedi dan humor .

Crack: FF dengan plot cerita yang mengejutkan, tiba-tiba berubah, dan tidak umum.

Crossgender: FF dengan tokoh berubah gender dari karakter aslinya. (Misalnya aslinya cowok, tapi di FF dia sebagai cewek).

Death Fic: FF yang tokoh utama atau salah satu tokohnya mati dengan tragis.

Drama: FF mengutamakan pada konflik emosi dan bertujuan membuat pembaca terhanyut dalam cerita. Biasanya dalam genre drama semua permasalahan ada.

Divergence: Cerita yang mulanya berangkat dari fakta yang sama dengan canon-nya, kemudian pada titik tertentu berbelok memasuki situasi karangan penulisnya yang berbeda dengan canon-nya. Contohnya FF Light by Lighthan13.

Family: FF yang menceritakan tentang hubungan kekeluargaan.


Fantasy: FF di mana author menciptakan dunianya sendiri (dream land). Sebuah dunia alternatif yang berada dalam legenda atau mitos zaman dulu. Biasanya melibatkan sihir, unsur mistik, atau hal-hal supranatural.

Fluff: FF yang pendek, namun ceritanya manis/menyenangkan dan happy-ending.

Friendship: FF tentang persahabatan.

Gore: FF yang penuh dengan darah, kekerasan, pembunuhan, dan hal-hal lain semacamnya.

Het, Het Fic: Kepanjangannya Heteroseksual yang berarti hubungan normal (straight) antara laki-laki dan perempuan.

Historical: FF yang mengambil latar waktu berbeda. Istilah lain yang sering digunakan adalah Alternate Timing (Waktu/masa dalam cerita fanfic itu berbeda dengan waktu/masa pada cerita asli)

Horror: FF yang berisikan cerita seram dan menakutkan.

Hurt/Comfort: FF yang memiliki sisi hurt (sedih/menyakitkan) tapi juga memiliki sisi comfort (menenangkan). Contoh sederhana FF Baby Don’t Cry.

Married-life: Menceritakan tentang kehidupan sebuah pernikahan.

Mystery/Suspense: FF yang berisikan cerita misteri/menegangkan. Berkaitan dengan kejahatan atau ada suatu kasus tertentu.

Non-Canon: FF yang berisikan hal-hal yang bertentangan dengan kehidupan aslinya, kebalikan dari Canon.

Psychology: FF yang berisikan unsur-unsur psikologi seperti kepribadian ganda dan gangguan kejiwaan lainnya.

PWP: Plot What Plot, FF yang tidak memiliki plot yang jelas dan biasanya sangat pendek. Atau bisa juga diartikan Porn Without Plot, hanya berisi unsur seksual, tidak ada plot yang membangun cerita.

Romance: FF yang berisikan kisah percintaan (dan pastinya genre ini paling sering ditulis).

Sad: FF yang berakhir (atau di sepanjang alur ceritanya) menyedihkan.

Science Fic
: Kependekan dari “science-fiction”. Sebuah fiction yang mengandung unsur ilmiah, seperti Science dan IPTEK yang melibatkan teknologi dan hal-hal yang modern. Contohnya FF Revolution by purpleskies.

School-life
: Menceritakan tentang kehidupan dengan latar sekolahan.

Song Fic: Fanfiction yang terinspirasi dari lagu.

Slash, slash fic: FF yang mengandung hubungan percintaan antara sesama jenis.

Smut: FF yang berisi penggambaran adegan seks.

Supernatural
: FF yang bercerita mengenai kemampuan yang diluar batas manusia. Seperti sixth sense (indra keenam), kemampuan meramal, dll.

Thriller: Fokus ke adegannya yang dipenuhi kejutan dengan alur cepat dan melibatkan ancaman fisik karakter. Seperti, pembunuhan atau mutilasi.

Tragedy: FF yang menceritakan kesedihan dan hal-hal tragis yang menguras air mata. Kadang dikisahkan penyiksaan salah satu karakter.

Yaoi – Shounen-Ai: Kisah percintaan antara laki-laki dan laki-laki, biasanya hanya untuk orang dewasa. Banyak yang salah mengartikan antara yaoi dan shonen-ai. Yaoi lebih mendeskripsikan mengenai adegan seksual (biasanya eksplisit), sedang shonen-ai lebih berfokus pada kisah percintaannya dan tidak mengandung unsur lemon eksplisit.

Yuri – Shoujo-Ai
: Sama dengan yaoi, hanya saja yuri percintaan antara wanita dan wanita.

RATING

Pemberitahuan pada pembaca, tahap umur mana yang sesuai untuk membaca FF ini. Biasanya didasarkan pada MPAA Rating (Motion Picture Association of America) yang digunakan pada film.
Rating ini terdiri atas:

G -General Audience

Semua Umur. Ini menunjukan bahwa cerita ini tidak mengandung hal-hal yang oleh orangtua dipandang berbahaya bahkan untuk anak terkecil sekalipun. Penggambaran tubuh telanjang, adegan seks, penggambaran penggunaan narkoba sama sekali tidak ada, kekerasan minimal, percakapan tidak menyerempet kata-kata yag tidak layak didengar

PG -Parental Guidance Suggested
Beberapa hal mungkin tidak sesuai untuk anak. Adegan seks dan penggunaan narkoba sama sekali tidak ada. Penggambaran tubuh telanjang mungkin ada meski hanya sekilas, kekerasan dan horor tidak melebihi batas

PG-13 Parents Strongly Cautioned

Beberapa hal mungkin tidak sesuai untuk anak di bawah usia 13. Meski adegan seks, penggambaran tubuh telanjang, dan kekerasan yang berlebihan masih tidak ada, namun mungkin sudah ada penggambaran penggunaan narkoba, dan makian menggunakan istilah seks.

R -Restricted

Mereka yang di bawah 17 tahun memerlukan pendampingan orangtua (usia bervariasi, tergantung tempat). Sangat mungkin mengandung bahasa yang kasar, tema dewasa, kekerasan, adegan seks dan penggambaran penggunaan narkoba

NC-17 -No One 17 and Under Admitted
Jelas-jelas tidak boleh dibaca oleh mereka yang berusia di bawah 17, karena sangat mungkin mengandung adegan seks yang eksplisit, bahasa yang sexually-oriented, kekerasan yang berlebihan.

PANJANG FANFIC/LENGTH


Drabble
: Terdiri dari 100 – 200 kata. Drabble adalah jenis fanfic terpendek/sangat pendek. Contoh-contoh drabble.

Ficlet: Lebih panjang dari drabble, kira-kira sekitar 500 – 800/900 kata.

Oneshot: Oneshoot hampir menyerupai sebuah cerpen. Terdiri dari 2000 – 3000 kata. Biasanya sebuah cerita oneshoot akan langsung tamat.

Double shot / Two shots: Cerita yang terdiri atas dua bagian (dua chapter)

Short story: Cerita bersambung yang lebih sedikit daripada “Chaptered Fanfic”. Biasanya hanya terdiri dari 4 – 5 Chapter.

Chaptered / Series Fic: Cerita bersambung yang hampir menyerupai novel. Biasanya akan lebih dari 10 chapter. Boleh memiliki lebih dari satu konflik.

BEBERAPA ISTILAH LAINNYA DALAM FANFICTION

Canon: mengacu pada sifat, karakter, peristiwa, plotline, yang terjadi secara nyata dalam sumber resmi yang mendasari suatu fanfiction.

Fanon: Informasi atau karakterisasi yang belum pernah dikonfirmasi, tapi diterima oleh para penggemarnya.

OTP (One True Pairing): Bisa di bilang ini seperti tokoh pasangan favorite kita setiap menulis FF. Misalnya Hunhan (Sehun dan Luhan).

Original Character (OC) / Other Cast / Other Character: Artinya karakter ini murni buatan si pengarang, yang mana adalah imajinasi. Buat karakter cewek biasanya OFC dan cowok OMC tapi biar singkat langsung OC juga tidak apa-apa.

Out Of Character (OOC): Arti pastinya karakter yang di bangun di luar karakter aslinya.

Disclaimer: Pesan dari penulis fanfiction yang menyatakan bahwa plot adalah karya fiksi, miliknya sendiri, hanya untuk kepentingan entertainment, dan tokoh-tokoh yang digunakan bukanlah hak cipta miliknya.

POV : Point Of View, atau sudut pandang.



Source : EXO Fanfiction - Learn and write fanfiction

1 komentar:

  1. kak. aku mau tanya kenapa di akun milikku batas waktu habisnya mencapai 1 tahun di doc manager? dan lagi batas waktu yang standar aku lihat seharusnya 3 bulan (90 hari)

    BalasHapus